EKONOMPEDIA.COM-Gunung Merapi kembali mengalami erupsi dengan catatan 26 kali gempa guguran pada Selasa 8 Oktober 2024. Letusan dari puncak gunung dengan ketinggian 2968 meter di atas permukaan laut (mdpl) ini terjadi di tengah cuaca mendung, dengan suhu udara berkisar antara 20-23°C.
Laporan Yulianto dari magma.esdm menyebutkan, meskipun asap kawah tidak teramati, aktivitas vulkanik tetap aktif dengan suplai magma yang masih berlangsung. Hal ini berpotensi menyebabkan awan panas dan lontaran material vulkanik.
Rekomendasi:
1. Hindari aktivitas di sektor selatan-barat daya (Sungai Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng), tenggara (Sungai Woro dan Gendol), dengan jarak aman minimal 5-7 km dari puncak.
Waspadai potensi lahar dan awan panas terutama saat hujan.
2. Siapkan langkah antisipasi terhadap abu vulkanik.
3. Pemantauan intensif akan dilakukan dan perubahan signifikan akan diumumkan segera.
4. Masyarakat diharapkan tetap waspada dan mengikuti arahan dari pihak berwenang untuk memastikan keselamatan.
Penulis : Widiatmiko