Group Tari Jengkar Asal Gondang, Bawakan Seni Tari Srampat di Expo Gofun

By Ekonompedia 2 Min Read
- Advertisement -

EKONOMPEDIA.COM -Pagelaran seni menjadi ajang kecamatan untuk menampilkan potensi daerahnya saat Expo UMKM berlangsung, masing-masing kecamatan membawakan kesenian tradisional di panggung utama Gofun (06/09/2023).

Kecamatan Gondang khususnya, membawakan Seni Tari Srampat yang dipersembahkan oleh Group Tari JENGKAR, dari Desa Sambongrejo, berjumlahkan 5 orang wanita (Winarti, Yuana, Garwati, Nyamiati, dan Mintarsih).

Winarti, salah satu penari yang berusia 50 tahun itu menjelaskan bahwa groupnya itu pernah memenangkan perlombaan seni Tari Srampat se-Kecamatan Gondang beberapa bulan lalu.

“Group ini sudah pernah menjadi juara satu diperlombaan Seni Tari Srampat” ujarnya.

- Advertisement -

Seni Tari Srampat sendiri merupakan tari yang berasal dari kesenian Tayub, yang biasanya dibawakan untuk penyambutan tamu.

Sekretaris Kecamatan Gondang, Johan sapaanya menjelaskan kesenian tari tradisional seperti ini perlu dilestarikan oleh anak-anak genarasi penerus.

“Kami sangat senang sekali, budaya kesenian ini bisa menjadi tontotan masyarakat Bojonegoro yang mengunjungi Expo, selain menghibur juga ikut melestarikan budaya” ujarnya.

Galih sapaanya, selaku Pimpinan Sanggar Tari di Desa Sambongrejo mengajak anak muda yang ingin belajar tari Srampat bisa langsung datang di Sanggar Desa Sambongrejo terutama dibulan Suro akan banyak kegiatan memperingati bulan suro.

“Jadi tidak hanya thengul saja yang bisa kita uri-uri, masih banyak kesenian tradisional Bojonegoro yang perlu dilestarikan oleh anak muda, salah satunya Tari Srampat ini” Ujarnya.(ill)

- Advertisement -
- Advertisement -
Share This Article